Membuat cron jobs di Linux
Kadang kita perlu mengeksekusi perintah tertentu pada rentang waktu tertentu misal membersihkan cache dll. Kita bisa menggunakan crontab untuk melakukan hal tersebut.
vi clearcache.sh
Lalu tuliskan script berikut:
#!/bin/sh
free && sync && echo 3 > /proc/sys/vm/drop_caches && echo "" && free
Simpan script tersebut dengan menekan tombol Shift+ZZ.
Pastikan kalau script yang kita buat tadi bisa dieksekusi dengan melakukan perintah:
chmod +x clearcache.sh
Sekarang kita membuat crontab:
crontab -e
Berikut adalah panduan waktu kapan cron akan kita jalankan:
# Example of job definition:
# .---------------- minute (0 - 59)
# | .------------- hour (0 - 23)
# | | .---------- day of month (1 - 31)
# | | | .------- month (1 - 12) OR jan,feb,mar,apr ...
# | | | | .---- day of week (0 - 6) (Sunday=0 or 7) OR sun,mon,tue,wed,thu,fri,sat
# | | | | |
# * * * * * user-name command to be executed
Misal kita akan menjalankan script yang sudah kita buat tadi setiap 3 jam sekali maka isikan pada crontab sbb:
0 */3 * * * /root/clearcache.sh
Kemudian restart:
service crond restart
Untuk mengecek apa saja perintah yang kita tuliskan di crontab bisa mengeksekusi perintah berikut:
crontab -l