HTMLy 2.6.5: Static Frontpage, Tema Baru, dan Pengembangan

Diperbarui   /   Terbit di Projects   /   Komentar

Cukup banyak permintaan tentang fitur static frontpage, dan pada rilis kali ini yaitu HTMLy v2.6.5 fitur tersebut sudah tersedia, masih sangat basic sebenarnya karena untuk bener-bener custom kita perlu mengubahnya langsung dari file templatenya.

Apa yang baru?

  • Static frontpage. Tambahkan konfigurasi berikut di config.ini:
    static.frontpage = "true"
  • Ada dua tema baru yang saya konversi dari WordPress meskipun tidak masuk dalam package-nya: Twenty Fifteen dan Ignite.
  • Pengembangan pada post navigation (previous dan next).
  • Penambahan active class pada custom menu.
  • Beberapa perbaikan bugs.

Post Navigation

Kalian pasti ingat navigasi lama pada Medium.com kan? nah untuk pengembangan ini terinspirasi post navigation di Medium.com.

Sebelumnya variabel pada post navigation hanya tersedia URL dan title, sekarang semua variabel yang ada di single post juga bisa dipanggil melalui post navigation ini. Sangat berguna misal ingin menyertakan gambar, deskripsi, kategori, tags, author, atau bahkan isi postingan untuk navigasinya.

Bagi yang sudah menginstal cukup mengunjungi halaman update sedangkan untuk instalasi baru bisa mendowload installernya di Github.